PANGKEP - Menjelang dimulainya Operasi Lilin 2023 dalam rangka pengamanan Hari Natal dan Tahun Baru 2024, Polres Pangkep melaksanakan Pelatihan Pra Operasi (Lat Pra Ops) yang dilaksanakan di Aula Endra Dharmalaksana Polres Pangkep, selasa (19/12/2023).
Kegiatan Lat Pra Ops Lilin 2023 ini di buka langsung oleh Kapolres Pangkep AKBP Ari Kartika Bhakti, S.I.K., M.K.P., didampingi Wakapolres Kompol H. Muh. Thamrin, S.H., dengan dihadiri oleh para personil Polres Pangkep yang tergabung dalam sprin Ops Lilin 2023.
Lat Pra Ops Lilin 2023, yang rencananya berlansung sehari ini akan menghadirkan para instruktur internal Polres Pangkep diantaranya Kabag Ops, Kasat Lantas, Kasat Samapta, Kasat Intelkam dan Kasat Binmas dengan membawakan materi sesuai dengan subsatgas atau penugasan dalam Ops Lilin 2023. Sedangkan pelaksanaan operasi berlangsung selama 12 hari dari tanggal 22 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024.
Dilaksanakannya Lat Pra Ops Lilin 2023 bertujuan untuk melatih kesiapsiagaan personel dalam menghadapi berbagai kemungkinan gangguan kamtibmas yang dapat terjadi pada saat Natal dan Tahun Baru (Nataru) serta memberikan kenyamanan dan kelancaran kepada para jemaat yang melaksanakan ibadah maupun masyarakat yang akan berlibur.
Dalam amanatnya Kapolres Pangkep AKBP Ari Kartika Bhakti, S.I.K., M.K.P., mengatakan peringatan hari Natal dan tahun baru 2024 oleh masyarakat secara universal dirayakan melalui kegiatan ibadah keagamaan di gereja-gereja serta tempat-tempat rekreasi ditempat-tempat wisata. Untuk itu, terkait Pencurian agar diantisipasi dan sampaikan kepada bhabinkamtibmas untuk mendata warga yang melaksanakan liburan natal dan tahun baru.
"Lakukan Razia Petasan dan kembang api untuk meminimalisir pesta kembang api pada perayaan malam tahun baru 2024"ujarnya.
Konsentrasi massa pada saat perayaan Natal dan tahun baru akan terjadi di tempat-tempat ibadah, tempat-tempat hiburan, tempat-tempat wisata/rekreasi, gedung pertemuan dan tempat-tempat lainnya yang digunakan untuk perayaan.
" Terkait Cuaca agar diantisipasi dan dipersiapkan segala sesuatu perlengkapan yang dibutuhkan agar Rumah Ibadah umat nasrani di Kab. Pangkep agar betul betul dilakukan sterilisasi dan pengamanan semaksimal mungkin."ucapnya.
Mengenai Covid-19 diharapkan agar kita semua untuk kembali menerapkan Protokol Kesehatan terutama penggunaan Masker.
Diakhir amanatnya Kapolres AKBP Ari Kartika Bhakti menekankan kepada peserta pelatihan hendaknya mengikuti seluruh rangkaian kegiatan latihan ini dengan serius dan bersungguh-sungguh sehingga nantinya memiliki arah dan pedoman yang jelas dalam melaksanakan tugas operasi.( Herman Djide)
Baca juga:
Kapolri Tinjau Vaksinasi di Candi Borobudur
|